Binadik Lapas Lombok Barat : Tugas Kimwasmat Memastikan Putusan Pengadilan Berjalan Baik

    Binadik Lapas Lombok Barat : Tugas Kimwasmat Memastikan Putusan Pengadilan Berjalan Baik

    Lombok Barat NTB – Pengadilan Negeri (PN) Mataram melalui Hakim Pengawas dan Pengamat (KIMWASMAT), Wahyudin Igo melaksanakan pengawasan dan pengamatan terhadap putusan yang telah dijatuhkan terhadap sejumlah Narapidana Lapas Lombok Barat Kanwil Kemenkumham NTB secara daring, Rabu (31/7/2024).

    Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Anak Didik (BINADIK) Lapas Lombok Barat, Tajudinur menjelaskan Kimwasmat bertugas mengawasi pelaksanaan putusan hakim untuk narapidana sejak diputuskan sampai sesudah narapidana meninggalkan penjara.

    “Hakim pengawas memastikan langsung keadaan narapidana (Lapas Lobar), sejauh mana pengaruh pembinaan di rutan bagi perkembangan narapidana, ” terangnya.

    Tajudinur menambahkan kegiatan ini juga menjadi sarana menjaga hubungan baik antara sesama lembaga penegak hukum.

    Pada kesempatan ini, Kimwasmat Wahyudin Igo melakukan dialog dengan beberapa narapidana terkait hak-hak narapida serta tugas dan fungsi petugas Lapas kepada para tahanan.

    “Kegiatan ini bertujuan untuk menjamin bahwa putusan mengenai penjatuhan pidana benar-benar telah dilaksanakan sebagaimana mestinya sesuai asas perikemanusiaan dan perikeadilan, ” ungkapnya. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Wakapolres Lombok Tengah Pimpin Apel Operasi...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing
    Tony Rosyid: Ridwan Kamil Yang Jegal Anies
    Hendri Kampai: Harta Karun Indonesia, Jangan Sampai Jatuh ke Tangan yang Salah!
    Mengapa Finlandia dan Denmark Lebih Bahagia Daripada Amerika Serikat

    Tags